AD PLACEMENT

5 Trik Ampuh Dalam Melakukan Editing Video YouTube

AD PLACEMENT

Originally posted 2022-04-04 10:07:43.

Jasa Editing Video Youtube – Video marketing di Youtube merupakan salah satu pilihan promosi terbaik saat ini. Namun, dengan jumlah audiens yang melimpah tersebut, kualitas videomu harus benar-benar baik.

Jika videomu terlihat kurang rapi, dijamin para pengunjung YouTube takkan kembali untuk menikmati konten lain di channel-mu. Ada beberapa tips ampuh yang bisa dilakukan untuk hasilkan video editing YouTube menarik, antara lain :

5 Trik Ampuh Hasilkan Editing Video Youtube Memukau

1. Buat gaya pengeditan yang khas

Pertama, cara paling tepat untuk edit video YouTube adalah dengan membentuk gaya pengeditan yang khas. Melansir laman Hubspot, strategi tersebut merupakan salah satu cara terbaik untuk menunjukkan ciri khas channelmu dan membuat audiens tetap terlibat.

AD PLACEMENT

Nah, gaya pengeditan yang khas ini mengharuskanmu untuk memiliki cara penyuntingan yang konsisten. Kamu perlu menempatkan musik, transisi, dan elemen tambahan lainnya yang akan selalu digunakan dalam video.

Selain menjadi cara untuk membuat channel terlihat unik, gaya pengeditan yang spesifik juga dapat menguntungkanmu dengan manfaat lain. Sebagai contoh, kamu tak perlu lagi membuang waktu mencari elemen-elemen video atau memikirkan teknik penyuntingan lain.

2. Masukkan unsur storytelling

Cara berikutnya untuk edit video yang apik di Youtube adalah dengan memasukkan unsur storytelling. Mengapa demikian? Sebab, layaknya membaca novel, audiens di YouTube ingin menonton video yang penuh dengan cerita dan passion.

Maka dari itu, menurut Screencast, kamu perlu membuat video yang penuh dengan cerita, khususnya yang bersangkutan dengan pengalaman pribadi.

AD PLACEMENT

Selain menjadi cara untuk memenuhi kebutuhan audiens, video yang memiliki unsur storytelling juga efektif guna menyaring minat viewers baru. Pasalnya, unsur cerita yang ada dalam video merupakan jaring terbaik untuk menangkap sisi emosional audiens.

3. Manfaatkan elemen-elemen menarik dalam video

Aspek yang  satu ini memiliki manfaat lain bagi kamu yang sedang meningkatkan jumlah subscriber channel. Selain unsur storytelling, menambahkan elemen menarik ke video selama proses pengeditan adalah cara yang efektif untuk membuat audiens tetap terlibat.

Elemen yang menarik dapat berupa hal-hal seperti gambar, teks, animasi, musik, dan transisi yang menyenangkan. Nah, agar bisa berfungsi dengan maksimal, pastikan untuk memilih elemen yang masuk akal dan melengkapi videomu.

AD PLACEMENT

Jangan sampai elemen-elemen yang kamu masukkan malah mengalihkan fokus audiens dari konten utama video.

4. Jangan ragu untuk memotong video

Semua content creator dan video marketer tentunya ingin memiliki video yang sempurna. Namun, kesalahan kecil seperti background atau noise yang bocor biasanya sering ditemukan dalam footage video.

Maka dari itu, cara edit video YouTube yang paling baik adalah untuk memotong bagian yang memang kurang memuaskan. Mengutip Make Use Of, kamu tak perlu memikirkan kesalahan-kesalahan yang ditemukan dalam video. Dewasa ini, ada berbagai cara memotong video yang praktis.

Baca juga : Teknik Video Editing Yang Wajib Dimiliki Editor Video

5. Buat video yang simpel

Cara terakhir untuk edit video YouTube dengan baik adalah untuk membentuk cuplikan akhir yang simpel. Dari waktu ke waktu, kamu pasti tertarik untuk menciptakan klip menarik yang penuh dengan elemen penyuntingan modern.

Nyatanya, hal tersebut belum tentu efektif. Menempatkan terlalu banyak transisi yang tidak perlu dan musik yang terlalu keras dapat mengalihkan perhatian penonton dari kontenmu. Tapi, jika kamu tidak ingin ribet dan butuh cepat. Maka Jasa Editing Video Youtube AkseniJasa siap membantumu dengan WA ke sini 083878617621

AD PLACEMENT
adipandu

adipandu

Seseorang yang suka Dunia Blog, Berbisnis, Digital Marketing, SEO, Paid Ads, Motion, Animation, Editing, IT, Website, Desain dan K3 Industri 😎

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh Bantuan